Cara Membuka Blokir Kartu Debit Bank Mandiri

10/16/2023
Beranda
Keuangan
Tips
Cara Membuka Blokir Kartu Debit Bank Mandiri


Kartu ATM yang terblokir adalah masalah serius yang dapat menimbulkan kekhawatiran. Namun, Anda dapat mengatasi masalah ini dengan beberapa langkah yang dapat Anda lakukan sendiri. Jadi, Anda tidak perlu repot-repot pergi ke bank. Berikut ini adalah dua cara untuk membuka blokir kartu debit Bank Mandiri.

1. Meminta Bantuan Call Center

Cara pertama untuk membuka blokir kartu debit Bank Mandiri adalah dengan menghubungi Call Center Bank Mandiri. Call Center ini memiliki tugas untuk membantu nasabah dalam mengatasi masalah mereka. Anda dapat meminta bantuan dari mereka.

  1. Langkah pertama, hubungi Call Center Mandiri di nomor 14000.
  2. Jika Anda berada di luar negeri, gunakan nomor 021-52997777.
  3. Ketika terhubung, sampaikan tujuan Anda untuk membuka blokir.
  4. Pihak Bank Mandiri akan meminta Anda untuk melakukan verifikasi data terlebih dahulu.
  5. Setelah verifikasi berhasil, sampaikan PIN lama Anda kepada pihak Bank.
  6. Bank akan mereset PIN kartu ATM Anda.
  7. Anda dapat mengganti PIN ATM dengan input 6 digit angka baru.

Untuk tahap ini, Anda sebagai nasabah tidak akan dikenakan biaya apapun, hanya perlu menyiapkan pulsa untuk menghubungi Bank Mandiri.

2. Melalui Aplikasi Livin by Mandiri

Jika Anda merasa cara pertama agak ribet dan memerlukan pulsa, Anda dapat mencoba alternatif lain melalui aplikasi Livin by Mandiri. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Buka aplikasi Livin by Mandiri dan login.
  2. Pilih "Pengaturan" di halaman beranda.
  3. Pilih "Kartu Debit dan Kartu Kredit".
  4. Pilih kartu debit atau kredit yang ingin Anda buka blokir.
  5. Periksa informasi kartu tersebut.
  6. Tap "Buka Blokir".
  7. Masukkan PIN Livin' by Mandiri sebagai verifikasi.
  8. Tunggu hingga muncul notifikasi bahwa kartu Anda telah aktif kembali.

Semoga panduan ini bermanfaat dan membantu Anda dalam mengatasi kartu debit Bank Mandiri yang terblokir. Selamat mencoba!